Friday 22 April 2016

KPU Kabupaten Harus Perhatikan Aspek Hukum


BANDAR LAMPUNG--Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung Bidang Hukum, Muhammad Tio Aliansyah, menghimbau kepada 5 KPU Kabupaten yang menggelar pemilihan kepala daerah (Pemilkada) 2017 untuk memperhatikan aspek hukum yang berlaku.

"Kitakan harus betul-betul jeli dan tertib dalam hal administrasi dan hukum. Agar meminimalisir gugatan yang mengarah kepada KPU nantinya. Maka dari itu komisioner KPU di 5 Kabupaten harus bekerja sesuai aturan," katanya saat ditemui seusai melakukan pembekalan pada Rapat Koordinasi Bidang Hukum antara KPU Provinsi dengan 5 KPU Kabupaten di Aula KPU Provinsi, Rabu (20/4/2016).

Untuk Pilkada di 5 Kabupaten harus menjadi pusat pelayanan informasi publik (PPIP). Dengan begitu semua data yang ada harus dihimpun dengn baik sehingga masyarakat bisa mengetahui informasi-informasi mengenai pemilukada, ujar Tio..

"Jadi nantinya semua kegiatan dimuali dari awal tahapan, pelaksanaan dan akhir kegiatan penyelenggaraan semua informasi bisa transparan sehingga masyarakat bisa mengetahuinya," katanya.

Kepada 5 KPU Kabupaten yang terdiri dari Pringsewu, Lampung Barat, Mesuji, Tulangbawang dan Tulangbawang Barat agar pada saat melaksanakan pleno terbuka dan tidak ada yang ditutupi.



"Ya harus transparan, pleno untuk verifikasi berkas pendaftaran calon parpol dan calon perseorangan harus terbuka agar publik bisa mengetahui mengenai apa saja semua syarat pencalonan," katanya.

Komisioner KPU Provinsi Lampung, Handi Mulyaningsih, meminta kepada KPU di 5 Kabupaten untuk berkoordinasi dengan pemerintah daerah terkait NPHD. Dengan melakukan koordinasi maka KPU Kabupaten dapat mendapat gambaran yang lebih jelas lagi terkait NPHD.

"Minggu depan kita akan adakan rakor membahas tentang NPHD dan anggaran. Selain KPU nanti ada juga narasumber dari Pemerintah Provinsi Biro Keuanganyang membidangi mengenai keuangan. Selain itu juga ada dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) yang akan membahas mengenai uji kesehatan bakal calon," katanya.

(Lampost.co, 20 April 2016)

2 comments:

  1. terima kasih telah diijinkan berkunjung ke web anda. Informasi yang sangat berharga, semoga bermanfaat buat kita semua. lihat link harga samsung smartphone y di sini biar ga salah pilih.... karena ada harga dan spesifikasinya juga.

    Samsung
    Samsung Galaxy Infinite
    Samsung Galaxy Round
    Samsung Galaxy Note 3

    ReplyDelete